Posts

Showing posts from December, 2018

Review - ROMA (2018): Sebuah masterpiece yang indah

Image
Sesungguhnya kisah dari suatu film, novel, dan teater adalah berdasarkan realita, entah apapun genrenya. Dari yang paling masuk akal seperti drama dan komedi hingga fantasy dan fiksi ilmiah. Kehidupan nyata memiliki semua itu. Sumber mana lagi yang paling menarik untuk menjadi referensi suatu pertunjukkan atau naskah film dan buku selain realita kehidupan itu sendiri? Lalu, apakah kisah hebat harus berdasarkan pada kehidupan seseorang yang hebat pula? Apakah kehidupan kita sebagai manusia "biasa" tidak layak disebut sebagai kisah hebat? Alfonso Cuarón akan menjawabnya lewat film terbarunya setelah film terakhirnya, GRAVITY mengantarkan piala Oscar ke rumahnya. Cleo adalah seorang pembantu rumah tangga yang kesehariannya bisa dibilang sangat tidak menarik (tentu saja). Dia mencuci, membersihkan, dan merapikan ini itu. Menyiapkan anak-anak majikannya pergi ke sekolah hingga mengasuh anak yang paling kecil. Sang Nyonya rumah, Sofia bukannya tidak peduli atau tidak becu

Recent post